Tahun II, Nomor 10, Oktober 2000
LINUXCONF 
Memudahkan Sysadmin Linux
Home
Halaman Muka

Warnet Full Linux Mini Howto

 

Pengguna Linux RedHat tentu tidak asing dengan Linuxconf, sebuah program yang cukup lengkap untuk administrasi Linux RedHat. Dengan Linuxconf, Anda dapat mengelola sistem Linux mulai dari setting network sederhana, administrasi user, setting LILO, web server Apache, SAMBA, hingga setting virtual email domain untuk Sendmail. Salah satu keistimewaan Linuxconf adalah kemampuannya untuk bisa diakses dengan Web Browser.

Sebagai root atau superuser, Anda dapat menjalankan Linuxconf secara penuh. Sedangkan sebagai user biasa, Anda hanya dapat mengakses Linuxconf sesuai dengan hak yang diberikan oleh superuser, misalnya user hanya bisa mengelola account user lainnya yang ada di virtual email domain. Pemberian akses ini juga dapat disetting dari Linuxconf.
Untuk menjalankan Linuxconf dari CLI (Command Line Interface), cukup dengan mengetikkan "linuxconf" dari prompt root (lihat Gambar-1). Command "linuxconf" juga dapat digunakan untuk menjalankan Linuxconf versi X-window melalui X-terminal yang tersedia di GUI (Graphical User Interface) atau X-window, selain bisa lewat menu yang disediakan Window Manager atau desktop X-window seperti KDE dan GNOME (Lihat Gambar-2).
Anda juga dapat menjalankan sebagian dari tugas Linuxconf, misalnya:

  • netconf untuk konfigurasi jaringan secara keseluruhan (Gambar-3).
  • userconf untuk pengelolaan user (Gambar-4).
  • dnsconf untuk administrasi domain name server (bagian dari netconf).
  • mailconf untuk administrasi email server (bagian dari netconf).
Untuk mengaktifkan fasilitas web server yang dimiliki Linuxconf, jalankan "netconf", Enter bagian "Misc" dan Enter lagi bagian "Linuxconf network access" lalu tekan aktifkan (space bar) pada bagian [X] Enable network access. Sedangkan cara mengaksesnya adalah dengan menggunakan Web Browser untuk mengakses http://server-anda:98 seperti terlihat pada Gambar-5 dan Gambar-6. (Catatan: server-anda adalah nama komputer atau IP address-nya, dan  98 adalah port yang khusus digunakan untuk web server Linuxconf).

Config dan Control

Linuxconf dikelompokkan menjadi 2 besar, yaitu Config dan Control. Secara default Config terdiri atas 5 bagian sebagai berikut:
  1. Networking, untuk konfigurasi jaringan, yang dibagi lagi menjadi 3 menu, yaitu Client tasks, Server tasks, dan Misc.
  2. User accounts, untuk pengelolaan pemakai (Normal, Special accounts, Email aliases, dan Policies).
  3. File systems, untuk  pengelolaan hard disk, floppy disk, cdrom, termasuk penentuan quota terhadap penggunaan disk.
  4. Miscellaneous services, untuk menentukan default run level atau tingkatan init saat booting.
  5. Boot mode, untuk konfigurasi LILO dan pilihan bentuk booting.
Control secara default juga terdiri atas 5 bagian:
  1.  Control panel, antara lain untuk mengaktifkan konfigurasi, shutdown/reboot, dan mount/unmount.
  2. Control files and systems, yang salah satu bagian pentingnya adalah Configure Linuxconf Modules, yaitu untuk menambahkan fasilitas Linuxconf lainnya seperti pengelolaan firewall, proxy, dll.
  3. Logs, untuk melihat logs sistem seperti boot messages dan logs Linuxconf.
  4. Date & time.
  5. Features (Keyboard, Language, dll.)
Networking Linuxconf atau netconf merupakan bagian yang sangat luas dan menarik  di sistem Linux, karena hampir semua fasilitas jaringan dapat disetting dari Linuxconf ini. Misalnya, konfiguarsi Linux sebagai client untuk dial-up, konfiguarsi Linux sebagai Web Server, Mail Server, FTP Server, Samba Server, Proxy dan Firewall. Berikut ini Anda dapat melihat bagaimana mudahnya konfigurasi Linux untuk melakukan dialup ke Internet.

Contoh Kasus 1
Setting Dialup ke TelkomNet Instan
Sebagai root jalankan netconf, atau akses dengan web browser ke http://server-anda:98/html: dan klik bagian Networking (Gambar-6).  Pada kelompok Client tasks, klik atau Enter bagian PPP/SLIP/PLIP, lalu Add, pilih PPP dan accept, sehingga nampak seperti Gambar-7. Isikan informasi ISP anda, misalnya untuk TelkomNet Instan adalah sebagai berikut:
- Phone number: 080989999
- Modem port: /dev/ttyS0 (Catatan: ini adalah jalur serial yang digunakan modem eksternal Anda. Kalau di DOS,  ttyS0 adalah COM1 dan ttyS1 adalah COM2).
- Beri tanda di sini: [X] Use PAP authentication
- Login name: telkomnet@instan
- Password: telkom
Bila Anda ingin setiap user bisa mengaktifkan dialup ini, pilih Customize dan aktifkan ini: [X] Allow any user (de)activate the interface. Pilih Accept untuk menyimpan konfigurasi ini.
Untuk memulai dialup ke Internet, Anda bisa langsung klik bagian Connect, atau menjalankan "ifup ppp0" (jika konfigurasi ini bernama ppp0). Sedangkan user biasa harus menjalankan dengan perintah "/sbin/ifup ppp0".
Jangan lupa memasukan DNS TelkomNet di bagian Name sever specification (masih di kelompok Client tasks), yaitu mengisi baris "nameserver 1:" dengan 202.134.0.155. (Pembahasan berikutnya: Setting Email Server) q
 

Rusmanto@jakarta.linux.or.id

.


| Warnet Full Linux Mini Howto |

Email : jakarta@jakarta.linux.or.id


| Home | Halaman Muka
 © 1999-2000 ELEKTRO Online
All Rights Reserved.
Last modified on :