EDISI XV, TH. III 
Nopember  1998 

ELEKTRO

ELEKTRO INDONESIA adalah edisi online dari majalah ELEKTRO, yang menyajikan artikel-artikel dalam bidang Komputer, Komunikasi, Kendali, Elektronika, Energi, Intrumentasi (K3E2I) dan berita-berita PII ELEKTRO (PII NEWS). 
 
MULTIMEDIA MASUK DESA
Judul di atas mungkin Majalahterasa agak "fantastis" bila melihat kondisi Indonesia yang sedang dilanda krisis ini.  Namun, dari sisi teknologi telekomunikasi dan informatika, Multimedia sangat mungkin dan layak "masuk desa."  Apalagi Multimedia sangat bermanfaat untuk pendidikan, misalnya dengan sistem pendidikan jarak jauh atau Distance Learning. Tentu dengan sedikit catatan, desa-desa kita sudah terjangkau layanan telepon, baik dengan jaringan kabel maupun nir-kabel, seperti tujuan program Nusantara-21 yang akan menjangkau paling tidak sampai wilayah kecamatan pada tahun 2000. 
    TELKOM dalam hal ini telah menyediakan layanan Multimedia Keluarga atau HOMEnet dengan fasilitas belajar, bermain, belanja, informasi dan hiburan melalui layar televisi.  Layanan yang dinamakan JALINAN MELATI ini memanfaatkan jaringan komputer global, Internet, dan jaringan telepon.  Sehingga, masalah yang mungkin muncul kemudian  antara lain adalah biaya yang tinggi dan kecepatan akses yang lambat. 
     Untuk menjawab sebagian permasalahan tersebut, informasi tentang beberapa teknologi baru seperti ISDN dan ADSL yang telah dan akan tersedia untuk memenuhi kebutuhan Internet dan Multimedia kami tampilkan pada Sajian Utama nomor ini.  Sedangkan Sajian Khusus menampilkan tinjauan tentang pemanfaatan teknologi telekomunikasi dan informatika untuk Ketahanan Nasional, yang dikenal dengan istilah C4I (Command, Control, Communications, Computer, and Intelligence). 
Selamat Membaca..? 

Redaksi
Updated: 1 Nopember 1998

SAJIAN UTAMA SAJIAN KHUSUS KOMPUTER  KENDALI ENERGI ELEKTRONIKA

[ Tentang ELEKTRO ] [ Langganan Majalah ] [ Kirim Artikel ] [ Buku Tamu ]

[ HOME ] [ Pengurus ] [ Sertifikasi ] [ YPTE ] [Pelatihan ] [ Mirror I ] [ Mirror II ]

E-mail: elektro@indosat.net.id 

© 1996-1998 ELEKTRO Online.
All Rights Reserved.