Tahun III, Nomor 13, April 2001

Upgrade PHP sebagai module Apache Web Server pada Linux RedHat 6.2

Home
Halaman Muka
 

X-Terminal 

Membuat Class dalam PHP
 

Langkah-langkah untuk meng-upgrade versi php sebagai module dalam Apache Web Server dapat diikuti dalam tulisan ini. Sebagai contoh kasus dalam pembahasan adalah spesifik untuk distribusi Linux RedHat versi 6.2. Tulisan ini dimaksudkan untuk memberi sedikit gambaran yang jelas bagaimana mengupgrade php pada sistem Apache Web Server yang sudah terinstall tanpa perlu melakukan banyak kompilasi ulang kode-kode sumber yang terkait. 

1. Pengantar

Sudah maklum bagi kita bahwa dalam lingkungan sistem operasi unix dan varian-nya, bahasa scripting web yang cukup mapan saat ini adalah PHP. Kemampuan mengakses berbagai macam database dan sifatnya yang relatif portabel ini membuatnya banyak diimplementasikan di berbagai website, dari yang paling sederhana sampai yang kompleks. 
Akan tetapi potensi PHP yang besar ini kadang-kadang tertutupi oleh kesulitan proses instalasinya. Saya mengalami sendiri ketika akan mengupgrade modul php yang disertakan pada web server apache. Standar instalasi dengan RPM pada distribusi RedHat 6.2 tidak menyertakan kemampuan untuk mengakses database MySQL. Sedangkan saya ingin belajar membuat script PHP untuk mengakses databases ini. Memang kita dapat mencari webhosting gratisan di internet yang menyediakan fasilitas ini. Tapi menurut hemat saya ini benar-benar tidak efektif baik dari segi biaya maupun waktu yang dibutuhkan. Karena dalam proses pembelajaran diperlukan eksperimen-eksperimen. 
Saya juga mendapat beberapa pertanyaan lewat email berkaitan dengan cara mengupgrade PHP ini. Salah satunya bertanya, apakah bisa mengupgrade PHP tanpa mengkompile ulang apache-nya. Karena menurut si penanya kebanyakan tutorial di internet yang membahas proses kompilasi ini selalu keduanya di-kompile ulang. Ternyata pertanyaan tersebut juga timbul dalam pikiran saya, apakah perlu hal tersebut dilakukan. Kemudian saya putuskan untuk mengupgrade sendiri PHP di komputer saya. Setelah berusaha beberapa hari mempelajari cara instalasi dari berbagai sumber akhirnya inilah hasilnya. Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkannya. 

2. Langkah-langkah upgrade

Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengupgrade sistem anda, 
1.Download versi terbaru php dari <http://www.php.net/>. Versi terakhir saat tulisan ini dibuat adalah versi 4.0.4pl1. 
2.Letakkan file tersebut pada direktory /usr/local/src. 
3.Karena file tersebut dalam format tar.gz maka anda harus mengurainya dahulu dengan program tar. 
 #tar -xzvf php4.0.4pl1.tar.gz
4.hasil dari proses ini akan dihasilkan direktory php4.0.4pl1 dibawah direktori /usr/local/src. 
5.Kemudian dapat kita mulai proses kompilasi dengan terlebih dahulu membuat file-file konfigurasi yang diperlukan oleh program make. 
 #cd php4.0.4pl1
 #./configure --with-apxs=/usr/sbin/apxs --with-mysql --prefix=/usr
         --with-config-file-path=/etc --with-exec-dir=/usr/bin
6.Jalankan perintah make untuk mengkompile semua file yang diperlukan, 
 #make
7.Jika dua proses tersebut tidak ada kesalahan lakukan proses instalasi dan menghapus file-file yang sudah tidak diperlukan lagi. 
 #make install
 #make clean

3. Catatan

•Jika anda mengupgrade modul php pada sistem bawaan distribusi Linux RedHat 6.2, sebelum mengupgrade pastikan dahulu untuk menghapus paket php3 dari sistem. 
•Option konfigurasi yang dituliskan pada contoh di atas hanya sebagai contoh saja, pakailah option yang anda perlukan. Daftar option ini bisa anda dapatkan dari perintah configure itu sendiri dengan memberi option --help. 
•Pilihan letak direktory untuk mengkompile adalah bebas yang penting user yang melakukan kompilasi mempunyai hak tulis pada direktory tersebut. Contoh diatas, /usr/local/src, adalah kebiasaan penulis saja. 
•Kesalahan-kesalahan yang ada dalam proses kompilasi biasanya adalah tidak ditemukannya program atau library yang diperlukan saat kompilasi. 


Oleh Salman AS <salmanas@telkom.net>

| X-Terminal | Membuat Class dalam PHP |

Email : jakarta@jakarta.linux.or.id


| Home | Halaman Muka
 © 1999-2001  ELEKTRO Online
All Rights Reserved.
Last modified on :